Madiun, 25 Juli 2024 – SMP Negeri 3 Madiun tengah mengadakan Workshop Pengelolaan Pembelajaran Berbasis Google untuk sekolah/madrasah mitra SMP Negeri 3 Madiun di wilayah Keresidenan Madiun pada Hari Kamis, tanggal 25 Juni 2024. Workshop kali ini dilaksanakan secara Offline dan Online. Secara offline bertempat di Laboratorium Komputer SMP Negeri 3 Madiun dan secara online dilaksanakan melalui tautan G-Meet. Workshop Pengelolaan Pembelajaran Berbasis Google ini adalah kegiatan pembukaan dalam rangka HUT SMPN Negeri 3 Madiun ke- 74 yang akan jatuh pada 1 Agustus 2024 yang bertema “Bergerak Meraih Prestasi, dengan IT untuk Sekolah/Madrasah SAKTI (Smart, Aktif, Kreatif, Transformatif, dan Inovatif).
Rangkaian acara workshop Pengelolaan Pembelajaran Berbasis Google dibuka langsung oleh Bapak Krisyanto selaku Adaption Program Google for Education Indonesia. Beliau berpesan agar guru masa kini tidak hanya bisa transfer ilmu saja tetapi bisa menjadi fasilitator dalam pemanfaatan teknologi untuk pembelajaran, sehingga pembelajaran yang dihasilkan lebih bermakna. Sebagai KSRG (Kandidat Sekolah Rujukan Google) SMP Negeri 3 Madiun tentu mempunyai tanggung jawab sendiri untuk bisa berperan aktif mensosialisasikan pemanfaatan Google untuk pembelajaran.
Narasumber Workshop Pengelolaan Pembelajaran Berbasis Google di SMP Negeri 3 Madiun terdiri dari dua orang narasumber yang memanfaatkan SDM di lingkungan SMP Negeri 3 Madiun. Pertama Ibu Setyaningrum Nurul Hidayati, S. Pd. Guru mata pelajaran Matematika di SMP Negeri 3 Madiun yang akan berbagi praktik baik seputar inovasi pembelajaran yang beliau buat dan berhasil menjadi juara 1 dalam Inovasi Pembelajaran tingkat SMP se-Kota Madiun tahun 2024. Kedua Ibu Maria Ratih Prastyani, S.Pd. guru mata pelajaran IPA SMP Negeri 3 Madiun yang akan memandu dalam praktik pembuatan modul ajar dan pemanfaatan GWE (Google Workspace Education) sesuai dengan pengalaman beliau sebagai juara 1 Lomba Pemanfaatan Chromebook untuk Pembelajaran tingkat SMP se-Kota Madiun tahun 2024.
Bapak Muhammad Sofyan guru mata pelajaran IPA di SMP Negeri 1 Bringin Kabupaten Ngawi, mengatakan “Workshop di SMP Negeri 3 Madiun, alhamdulillah sangat menyenangkan, bu Maria Ratih juga asik dalam menjelaskan setiap pertanyaan atau pun materi yang disampaikan. Semoga kedepannya bisa terus dilanjutkan kegiatan yang bermanfaat seperti ini. Untuk penguasaan IT dan media yang dimiliki juga sangat lengkap. Sukses untuk SMP Negeri 3 Madiun.
Lainnya halnya dengan ibu Meisyta Ratna Nur Fitri guru mata pelajaran IPA SMP Negeri 5 Madiun, beliau mengatakan “Hari ini workshop yang diadakan SMP Negeri 3 Madiun dalam rangka HUT ke – 74 sangat berkesan bagi saya. Banyak ilmu yang saya dapatkan seperti bagaimana modul ajar yang menarik untuk siswa, bagaimana memanfaatkan google dalam pembelajaran di kelas dan masih banyak lagi ilmu yang saya dapatkan dari workshop ini. Harapan saya semoga akan diadakan lagi workshop yang lain yang dapat saya ikuti di lain hari. Terimakasih Narasumber, SMPN 3 Madiun dan selamat ulang tahun ke-74. Semoga jaya”
Bapak Wardani Adi Winata guru mata pelajaran Bahasa Jawa SMPN 3 Dolopo juga mengatakan hal serupa bahwa beliau bersyukur bisa mengikuti workshop Pengelolaan Pembelajaran Berbasis Google di SMP Negeri 3 Madiun karena banyak pengetahuan dan pengalaman baru yang didapatkan untuk kemudian bisa diterapkan di sekolah khususnya terkait pembelajaran berbasis Google.
JAYA SMP NEGERI 3 MADIUN, TERUS MELANGIT MENJADI “SAKTI” (Smart, Aktif, Kreatif, Transformatif, dan Inovatif). SMP NEGERI 3 MADIUN! SATU SEMANGATNYA PASTI BISA! SPENGA! SIKAP DAN PRESTASINYA BIKIN BANGGA!
Beri Komentar