Info Sekolah
Kamis, 21 Nov 2024
  • Info : Jam Pelayanan Perpustakaan Kartini SMPN 3 Madiun. Hari Senin : Jam 06:30- 16:00 . Hari Jumat : Jam 07:00-15:00 klik Perpustakaan Kartini

Kunjungan Bank CIMB Niaga ke SMP Negeri 3 Madiun: Meningkatkan Literasi dan Inklusi Keuangan Siswa

Diterbitkan : - Kategori : Berita Umum

Madiun, 18 Juli 2024 – SMP Negeri 3 Madiun menerima kunjungan istimewa dari Bank CIMB Niaga Cabang Madiun melalui Program Literasi dan Inklusi Keuangan. Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, Umi Nur Hasanah, S.Pd., yang dalam sambutannya menekankan pentingnya literasi keuangan bagi siswa. “Literasi keuangan sangat penting untuk menambah wawasan terkait perbankan dan cara menabung di bank bagi pelajar. Kegiatan ini juga mempersiapkan siswa-siswi kelas 8 yang sebentar lagi akan melaksanakan Study Tour, sehingga diharapkan mereka bisa mulai menabung sejak sekarang,” ujarnya.

Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Cabang Bank CIMB Niaga Madiun, Ibu Brihan. Ia menyatakan kebanggaannya bahwa SMP Negeri 3 Madiun terpilih sebagai salah satu dari dua SMP di Kota Madiun yang mendapat kesempatan ini.

Setelah sambutan, dilakukan penyerahan plakat dari Bank CIMB Niaga kepada SMP Negeri 3 Madiun. Materi mengenai Literasi Keuangan Perbankan disampaikan oleh Ibu Yuana, yang menjabat sebagai Relation Manager di Bank CIMB Niaga. Kegiatan ini dipandu langsung oleh Pak Surya, tim AMDP dari Jakarta.

Para siswa kelas 8 berpartisipasi aktif dalam kuis yang diadakan oleh bank, dengan hadiah total 500 ribu rupiah untuk lima pemenang terbaik. Selain itu, siswa-siswi juga diberikan formulir pembukaan rekening di Bank CIMB Niaga dengan saldo awal sebesar 100 ribu rupiah secara cuma-cuma dari bank.

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman siswa tentang pentingnya menabung dan pengelolaan keuangan yang baik, sehingga mereka lebih siap dalam menghadapi tantangan finansial di masa depan.

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Beri Komentar